STUDY KOMPARASI PEMBENTUKAN UNIT KERJA KEIMIGRASIAN


Created At : 2017-10-07 00:00:00 Oleh : zien_bagum Bagian Umum Dibaca : 154

KOTA MUNGKID - Selasa, 19 September 2017 Asisten Administrasi Umum, Drs. Endra E. Wacana memimpin rombongan Pemerintah Kabupaten Magelang yang meliputi  Bagian Hukum, Bagian Tata Pemerintahan, Bagian Umum, BKPPD, BPPKAD dan Diskominfo melaksanakan Study Komparasi ke Kabupaten Bojonegoro terkait Pembentukan Unit Kerja Keimigrasian.

Rombongan dari Kabupaten Magelang diterima oleh Wakil Bupati Bojonegoro Drs. H. Setyo Hartono, Asisten III  Kabupaten Bojonegoro beserta staf.

Beberapa hal yang menjadi bahan diskusi antara Kabupaten Magelang dan Kabupaten Bojonegoro antara lain terkait status tanah, gedung serta sarana dan prasarana serta personel yang harus dipenuhi untuk pembentukan Unit Kerja Keimigrasian.

Demikian juga kewajiban pembiayaan dan perawatan gedung, sarana prasarana serta anggaran peralatan untuk operasional Unit Kerja Keimigrasian juga dibahas dalam pertemuan tersebut.

Pasca studi komparasi ke Kabupaten Bojonegoro Bagian Hukum akan melaksanakan rapat koordinasi finalisasi membahas konsep Perjanjian Kerjasama Pembentukan Unit Kerja Kantor Imigrasi Kelas II Wonosobo di Kabupaten Magelang dimana konsep perjanjian kerja sama dimaksud akan segera dikirim ke Kementerian Hukum dan HAM RI.

Diharapkan operasional Unit Kerja Keimigrasian akan dilaksanakan awal Januari 2018 untuk melayani masyarakat Kabupaten Magelang dan sekitarnya yang membutuhkan layanan keimigrasian.

 

GALERI FOTO

Agenda

Tidak ada acara